Jumat, 22 Maret 2013

Persyaratan PMDK SMA Negeri 1 Geger

http://sman1geger.sch.id/images/artikel/gb25.jpg 


Pada Tahun Pelajaran 2013/2014 SMA Negeri 1 Geger membuka pendaftaran Calon Peserta Didik baru kelas X melalui seleksi Prestasi Minat dan Kemampuan (PMDK) dengan ketentuan sebagai berikut :
Pagu Penerimaan Peserta Didik Baru
Peserta Didik Baru Tahun Pelajaran 2013/2014 yang diterima melalui seleksi PMDK sebanyak 192 (Seratus Sembilan puluh dua) yang akan ditempatkan menjadi 6 (enam) kelas/rombongan belajar @ 32 (tiga puluh dua) siswa.
Persyaratan Umum Pendaftar
  • Pada tahun pelajaran 2012/2013 duduk di kelas IX SMP atau MTs dan terdaftar sebagai Peserta Ujian Nasional.
  • Berusia setinggi-tingginya 21 tahun pada tanggal 8 Juli 2013.
  • Siswa termasuk 25 % terbaik di kelasnya
  • Nilai rata-rata seluruh mata pelajaran di Raport sekurang-kurangnya 7,00 ; dan tidak ada nilai 5,00
Tata Cara Pendaftaran
  • Pendaftaran dilakukan secara online melalui website SMAN 1 Geger di alamat www.sman1geger.sch.id
  • Calon Peserta Didik setelah mengisi formulir pendaftaran secara online, segera mencetaknya dan hasil cetakan formulir di tandatangani oleh Pendaftar dan Kepala Sekolah. 
Hasil Cetakan Yang Digunakan Untuk Registrasi ke SMAN 1 Geger Dilampiri
  • Foto Copy Raport mulai lembar awal sampai dengan lembar nilai semester 5, dilegalisir Kepala Sekolah;
  • Pas foto berwarna 3x4 cm sebayak 4 lembar;
  • Piagam Kejuaraan keikutsertaan dalam Lomba di bidang Akademik dan Non 4)  Akademik selama di SMP/MTs. (hanya yang memperoleh kejuaraan sebagai juara I, II atau juara III minimal Tingkat Kabupaten);
  • Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp. 50.000,- (lima puluh ribu rupiah)
    Semua berkas dimasukkan ke dalam stopmap warna merah untuk putri dan warna biru untuk putra. Pada bagian luar ditulis : - Nama Pendaftar - Asal Sekolah - Alamat Pendaftar / No. Telpon
  • Pendaftar yang telah menyerahkan persyaratan pada huruf (2) dan memenuhi syarat umum pendaftar akan diberi Nomor Test Kemampuan Akademik.
Jadwal Kegiatan Penerimaan Peserta Didik Baru Jalur PMDK
1. Pendaftaran dan penyerahan berkas : 25 s/d. 30 Maret 2013 
2. Seleksi administrasi berkas pendaftar : 30 Maret s/d 1 April 2013
3. Penyerahan Nomor peserta yg memenuhi syarat : 5 April 2013
4. Test tertulis kemampuan akademik : 7 April 2013
5. Pengumuman hasil seleksi : 27 April 2013
6.  Daftar Ulang : 29 s/d. 30 April 2013
Test Tertulis Kemampuan Akademik
  • Test tertulis kemampuan akademik akan dilaksanakan di SMAN 1 Geger secara online dengan fasilitas intranet sekolah.
  • Test tertulis meliput mata pelajaran : Matematika; Bahasa Inggris; Ilmu Pengetahuan Alam (IPA); Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS)
Penilaian Akhir
  • Kumulatif nilai akhir pendaftar diperoleh dari gabungan : Skor nilai hasil Test Tertulis dan Skor Nilai Rapor + nilai prestasi kejuaraan
Daftar Ulang
  • Siswa yang dinyatakan lolos seleksi akhir, diwajibkan daftar ulang sesuai jadwal.
  • Meskipun sudah dinyatakan lolos seleksi akhir, apabila ternyata tidak lulus Ujian Nasional SMP/MTs, dinyatakan gugur.
  • Pelaksanaan Daftar Ulang dan syarat-syaratnya akan diumumkan lebih lanjut baik melalui papan pengumunan sekolah atau melalui Website sekolah.
  • Informasi dan keterangan lebih lanjut dapat dilihat di http://www.sman1geger.sch.id

0 komentar:

Comments

Translate

English French German Spain Italian Dutch

Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

 
Design by Automotive | Bloggerized by Free Blogger Templates | Hot Deal
Baca Juga:
Langganan
Get It
Baca Juga:
Langganan
Get It